Ditemukan, Kapal Romawi Berumur 2000 Tahun
Arkeolog Italia menemukan kapal milik Romawi berumur 2.000 tahun di sebuah pelabuhan purbakala.
Kapal kayu tersebut ditemukan pada kedalaman 4 meter ketika para arkeolog memperbaiki jembatan penghubung kota modern Ostia dengan Fiumicino, tempat bandar udara Roma. Kapal memiliki panjang 11 meter, kapal terbesar yang pernah ditemukan di reruntuhan Ostia Antica, kota pelabuhan di mulut Sungai Tiber.
Saat ini, baru bagian kanan kapal yang tampak. Sisa-sisa tali yang digunakan oleh pelaut Romawi mulai tampak. "Haluan dan buritannya masih belum ditemukan," kata Anna Maria Moretti, arkeolog yang terlibat dalam penggalian. Lapisan tanah lempung tebal menutupi seluruh kapal, membuat kayu kapal tetap awet.
Dari beberapa kapal Romawi yang pernah ditemukan, kapal baru ini dianggap temuan penting oleh para arkeolog. "Temuan ini unik. Pada kedalaman ini, kami belum pernah temukan kapal," kata Moretti. Ia memprediksi akan menemukan kapal-kapal lain di lokasi itu. "Ada indikasi kalau lokasi ini merupakan tempat armada kapal terbesar milik Kekaisaran," Moretti menjelaskan.source : http://sains.kompas.com/read/2011/05/02/1808044/Ditemukan.Kapal.Romawi.Umur.2.000.Tahun
Terima kasih telah mengunjungi windeartfly.co.cc Silakan tinggalkan komentar jika anda berkenan
Berkomentarlah dengan baik dan sopan demi kenyamanan bersama.